Limba Air Rebusan PKS PCR Diduga Rusak Kolam Warga

Selasa, 14 November 2017

Kolam Milik Amjar Can Yang Diduga Tercemar Limbah Air Rebusan Milik PKS PCR Yang Berada Di Kelurahan Talang Mandi Kecamatan Mandau Kabupaten Bengkalis.

INHILKLIK.COM, MANDAU - Sejak dimulainya pembagunan Pabrik Kelapa Sawit Pesona Citra Rangau (PKS PCR) yang berada di wilayah Sebanga, Kelurahan Talang Mandi, Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis, hinggah pabrik tersebut beroperasi, kolam milik Amjar Can, seorang warga Sebanga menjadi rusak dan tidak dapat difungsikan lagi untuk memelihara ikan.

Seperti pantauan awak media spiritriau.com beberapa waktu lalu, air kolam milik Amjar Can tersebut tampak berwarna hitam mengkilat seperti berminyak. Dan tampak juga air mengalir dari arah dalam pabrik mengarah ke kolam milik Amjar Can.

Bahkan dari keterangan Amjar Can yang saat itu menemani awak media ke kolam dan lahan miliknya yang berada tepat di sebelah PKS PCR tersebut menjelaskan bahwa masalah tersebut sudah lama. Yakni sejak di awal pembangunan Pabrik, kolam miliknya sudah mengalami kebanjiran. Dan setelah pabrik berproduksi malah lebih parah lagi. Yakni, limbah air rebusan milik pabrik tersebut di duga mengalir ke kolam milik Amjar Can.

"Bila sore hari, air ini hitam. Diduga pihak pabrik membuang air rebusannya ke luar. Seperti yang kita lihat saat ini, "ujar Amjar Can seraya menunjuk ke arah aliran drainase yang ada di sebelah pabrik tersebut.

" Persoalan limbah air rebusan yang mencemari kolam saya, sudah terjadi sejak 3 bulan terakhir. Bahkan kita sudah dua kali melaporkannya ke pihak perusahan PKS PCR. Namun belum juga ada solusinya, "ungkap Amjar Can.

Terkait hal tersebut, ketika awak media spiritriau mengkonfirmasi ke pihak perusahan PKS PCR yakni melalui bagian Humasnya, media spiritriau.com tidak mendapat konfirmasi yang jelas. Pasalnya ketika di hubungi melalui sambungan seluler pihak Humas PKS PCR, sambungan selulernya tidak dapat dihubungi. (spiritriau)