Kanal

Perminggu Desa Kuala Gaung Hasilkan Ribuan Keping Atap Daun

Pembuatan atap daun (internet)
INHILKLIK.COM, GAUNG ANAK SERKA - Selain di jadikan bahan pembuatan rokok pucuk nipah, daun nipah juga bisa di gunakan untuk pembuatan atap.

Atap yang terbuat dari daun nipah di kenal lebih ramah lingkungan dan lebih asri. Terlebih, atap daun nipah mampu bertahan hingga 3 sampai 6 tahun.

Sebagai salah satu daerah kawasan hutan mangrove, desa kuala gaung kecamatan gaung anak serka banyak di tumbuhi tanaman phon nipah. Hal itu di manfaat kan oleh masyarakat tersebut untuk di mengolah daun pohon nipah menjadi atap daun

Dalam perminggu para pengrajin atap daun nipah mampu menghasilkan ribuan keping kerajinan atap daun nipah. Dan kemudian di jual kisaran harga mulai dari Rp1.500 sampai Rp2.000 perkeping nya.

Hasil dari berpikir yang kreatif dan inovatif masyarakat desa kuala gaung, mampu memanfaat kan pohon nipah sebagai peluang tambahan untuk memenuhi kebutuhan sehari hari.

"Biasanya dijual deminggu sekali ke Sungai Piring Kecamatan Batang Tuaka, itu rutin dilakukan para pengrajin atap daun nipah, terutama yang pengrajin di dusun Sungai Milon," jelas Kades Kuala Gaung, H. Syarif, SE, M.Si. (adv/ard)
Ikuti Terus InhilKlik

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER