Kanal

Tak Miliki Izin, Sejumlah Tempat Hiburan di Duri Ditutup Paksa

INHILKLIK.COM, DURI - Dikarenakan membandel, dua tempat hiburan di Kota minyak Duri, Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis, harus menerima kenyataan pahit. Operasional mereka ditutup paksa Dinas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Gabungan Kabupaten Bengkalis dan Satpol PP Kecamatan Mandau, Jum'at (12/5/17) malam.

Dua tempat hiburan tersebut diantaranya Karaoke Celcius dan Panti Pijat Dream Heaven yang terletak dijalan Hang Tuah.

"Sebelumnya pihak Kecamatan Mandau telah menyurati seluruh tempat hiburan yang ada agar melengkapi seluruh perizinan yang berlaku,"tegas Kepala bidang (Kabid) Perundang - undangan Dinas Satpol PP Kabupaten Bengkalis, Hengki Kurniawan.

Ditambahkan Hengki, penutupan paksa dua tempat hiburan tersebut baru permulaan awal bagi para pengusaha yang membandel. Untuk usaha lainnya yang juga tidak memiliki izin, pihaknya berjanji akan melakukan hal serupa tanpa pandang bulu.

"Bagi pengusaha yang tetap memanbandel, siap - siap menunggu kedatangan tim yang sudah dibentuk,"ancamnya. (rtc)

Ikuti Terus InhilKlik

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER