Kanal

20 Kelompok Usaha Bersama Kelurahan Teluk Pinang Ikuti Bimteksos

INHILKLIK.COM, TELUK PINANG - sebanyak 200 perwakilan keluarga masyarakat Keluarahan Teluk Pinang yang tergabung dalam 20 Kelompok Usaha Bersama (Kube) mengikuti Bimbingan Teknis dan Sosial.

Kegiatan yang dibuka oleh Camat Gaung Anak Serka (GAS) Abd. Rasyid, S.Sos, MH, tersebut digelar di gedung serba guna Kelurahan Teluk Pinang, Senin (28/09/2015).

Dalam acara itu juga hadir, Lurah Teluk Pinang, perwakilan Dinas Sosial Kabupaten Indragiri Hilir, dan perwakilan Dinsos Provinsi Riau.

Disampaikan TKSK Kecamatan GAS Arifin, Kelompok Usaha Bersama (Kube) mendapat bantuan berupa dana bantuan usaha untuk peternakan, alat tangkap nelayan, usaha sembako, dan jenis usaha lainnya.

Adapun dana yang digulirkan lewat dinas sosial ini bersumber dari Anggran APBN tahun 2015. Satu kelompok usaha mendapat bantuan modal sebesar Rp. 20 juta.

Diharapkan bantun tersebut dapat meningkatkan pendapatan ekonomi bagi para anggota kelompok usaha. (ard)
Ikuti Terus InhilKlik

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER