Kanal

Pengasuh dan Santri Ponpes Darussalam Inhil Mendoakan Syamsuar Pimpin Riau

INHILKLIK.COM, INHIL- Dalam rangka sosialisasi dan menciptakan anak cerdas, soleh dan soleha, Syamsuar mengunjungi Pondok Pesantren Darussalam Kecamatan Sungai Salak, Kebupaten Inhil untuk mencari apirasi dari pengurus pondok. Sabtu (10/6/17), kunjungan Syamsuar disambut langsung pimipinan dan pengasuh pondok. Kedatangannya disambut dengan iringan hadroh dari Satri Ponpes Darussalam.

Dalam sambutanan Ketua Yayasan Pondok Pesantren Darussalam KH Kafrawi, mengungkapkan bahwa didaerahnya masih mengharapkan bantuan pemerintah untuk meningkatkan ilmu agama dan membangun beberapa pesantren serta memperhatikan santri atau anak-anak yang hafis Al-qur’an.

“Kami mendoakan semoga apa yang bapak Syamsuar inginkan untuk menjadi Gubenur Riau bisa tercapai, sehingga apa yang kita inginkan untuk meningkatkan ilmu agama di daerah kita bisa diberikan dukungan dan bantuan,” ujar Kafrawi.

Menanggapi hal tersebut, Syamsuar mengatakan bahwa untuk meningkatkan pendidikan didaerah ini bukan pendidikan umum saja, namun pendidikan agama juga harus ditingkatkan, karena itu sangat penting.

“Kalau ingin daerah kita maju, bukan pembangunan fisik saja yang kita lakukan, tapi pembangunan rohani juga harus diperhatikan. Maka dari itu kita harus membangun masyarakat yang agamis, kita juga harus mensiarkan Al-quran ditengah-tengah masyarakat dengan program mengaji setiap hari,” terang Syamsuar yang ikut dalam Pilgubri mendatang.

Syamsuar juga menceritakan bahwa didaerahnya juga sudah diterapkan kegiatan magrib mengaji, selain itu, didaerah Siak masing-masing kecamatan juga sudah dibangun pesantren sehingga anak-anak tidak jauh lagi menuntut ilmu agama.

“Oleh karena itu saya ingin menciptakan anak-anak yang cerdas, taat beragama, berahlak mulia dan menjadi anak-anak yang soleh-soleha membanggakan bagi keluarganya. Untuk itu di Siak juga sudah kita lakukan, bagi anak-anak yang hafis Alquran dan yang mondok diislamic center kita bantu bieasiswa dan kita sekolahkan keluar daerah maupun keluar negeri,”jelas Syamsuar Bupati Siak.

“Saya siap membawa amanah untuk membangun daerah kita menjadi daerah yang agamis, yang beriman dan bertaqwa. Dan memperhatikan generasi yang cinta dengan Alquran untuk terus diberikan dukungan menjadi genarasi yang bisa memperhatikan dan mengamalkan Alquran,” terang Syamsuar. (rtc)

Ikuti Terus InhilKlik

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER