Kanal

Durian Rp14 Juta Itu Sudah Terjual, Ini Keistimewaannya

INHILKLIK.COM, TASIKMALAYA – Warganet digegerkan dengan durian Rp14 juta yang dijual di Plaza Asia Kota Tasikmalaya, Jawa Barat.

Kendati dijual dengan harga selangit, namun durian tersebut sudah laku beberapa buah. Bahkan, karena saking mahalnya, banyak warga yang datang ke Plaza Asia untuk berswafoto dengan durian termahal di Indonesia itu.

Store Manager Plaza Asia Kota Tasikmalaya Hinhin mengatakan, penjualan durian varietas baru unggulan di Indonesia ini merupakan bagian dari pemasaran durian unggulan terbesar di Priangan Timur.

“Durian ini (J-Queen) sudah beberapa kali memenangi kontes durian di Jawa Tengah. Meskipun ditanamnya di Kendal, Jawa Tegah, tapi aslinya penemu jenis durian ini adalah anak muda asli orang Kota Tasikmalaya,” kata Hinhin, (27/1).

Dikatakannya, meski harga durian J-Queen tergolong sangat mahal hingga setara dengan harga motor bebek, namun sudah ada warga yang membeli. “Sudah laku dua butir, banyak juga yang mau,” ujar Hinhin.

Sementara itu, menurut penjual durian tersebut, Sudarmo (40), durian ini mahal karena si durian kerap kali menjuarai kontes-kontes durian.

Terakhir kali, J-Queen mengalahkan durian andalan Malaysia yakni Musang Mas saat kontes beberapa waktu lalu di Jawa Tengah.

“Karena sudah sering menang kontes jadi wajar kalau harganya mahal,” katanya.

Selain itu, pohon durian ini cuma ada satu-satunya dan mesti menunggu 3 tahun sekali untuk bisa dipanen.

“Mahalnya ini karena pohonnya cuma ada satu-satunya dan hanya panen 3 tahun sekali itu pun buahnya tidak banyak,” ujarnya.

Kata Sudarmo, pohonnya pun tidak bisa diperbanyak, sudah dicoba beberapa kali gagal. Ada beberapa petani yang mencoba menanam tapi hingga sekarang tidak ada yang beebuah.

“Bisa tumbuh, tapi belum ada yang berbuah,” katanya.

Diketahui, untuk ukuran terbesar dari durian jenis ini, bobotnya bisa sampai 3 kilogram. Sedangkan yang saat ini berada di Tasikmalaya seberat 2,5 kilogram. (pojoksatu)

Ikuti Terus InhilKlik

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER