Kanal

Guru SD Dipecat Setelah Menyeret dan Menghempaskan Siswanya ke Lantai

INHILKLIK.COM, CHINA - Seorang guru sekolah dasar di China utara dipecat karena menyiksa salah seorang muridnya. 

Tindakannya terekam kamera pengintai. Video itu memperlihatkan sang guru berjalan menghampiri seorang siswa di kursinya.

Dia kemudian menyeret anak itu dari kursinya dan melemparkannya ke lantai.

Setelah itu, anak berusia 10 tahun itu terlihat duduk dan menutupi sisi kiri kepalanya dengan kesakitan.

 

Guru SD Dipecat Setelah Menyeret dan Menghempaskan Siswanya ke Lantai

Sementara itu, teman-teman sekelasnya menyaksikan tindakan itu dengan ngeri. Dalam video, seorang gadis terlihat menutupi matanya dengan tangan.

Menurut laporan media China, bocah itu mengalami luka dalam di atas telinga kirinya setelah kepalanya terbentur di tempat sampah.

Siswa itu kabarnya dihukum karena berbicara di kelas.

 

Guru SD Dipecat Setelah Menyeret dan Menghempaskan Siswanya ke Lantai

Ayah anak itu mengatakan kepada situs berita video Pear bahwa putranya sedang berdebat dengan teman sekelasanya ketika guru melihat mereka.

Guru itu memerintahkannya berdiri di luar kelas sebagai hukuman tetapi dia menolak. Karena kehilangan kesabaran, guru itu menyeretnya.

"Putraku tidak patuh, jadi gurunya kejam," kata ayah anak itu.

"Kepala sekolah memberi tahu kami bahwa putraku telah jatuh dan melukai dirinya sendiri," kata ayah itu, seraya menambahkan bahwa dia telah menarik bocah itu dari sekolah. 

Kepala sekolah mengatakan bahwa guru itu telah dipecat pada hari kejadian.

Dia menambahkan bahwa otoritas pendidikan terkait telah diberitahu dan insiden itu masih diselidiki.

Ikuti Terus InhilKlik

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER