Kanal

5 Jenis makanan dan minuman yang baik untuk di konsumsi saat cuaca asap

INHILKLIK.COM, TEMBILAHAN - Sejak awal bulan September daerah – daerah di Provinsi Riau dilanda bencana asap karena kebakaran hutan yang terdapat di beberapa titik daerah – daerah di Riau. Dengan kondisi seperti ini alangkah baiknya bagi kita untuk lebih memperhatikan kesehatan diri kita, dengan cara selalu menggunakan masker jika ingin melakukan aktifitas keluar rumah, ataupun memperhatikan makanan dan minuman yang kita konsumsi agar fisik kita tidak terkena dampak dari asap tersebut. Maka dari itu ini adalah 5 jenis makanan atau minuman yang kami sarankan kepada pembaca untuk lebih sering di konsumsi saat cuaca asap.

 1.Apel atau jus apel

Apel atau jus apel sangat baik di konsumsi pada saat kondisi udara sedang asap,hal ini di karenakan menurut penelitian yang ada bahwa apel memiliki kandungan senyawa fenolik dan flavonoid yang berfungsi melindungi dan mengurangi peradangan di saluran udara atau pernafasan.

 2.Teh hijau

Teh hijau juga salah satu hal yang harus anda konsumsi saat kondisi seperti ini apalagi anda juga telah memiliki riwayat penyakit alergi tehadap asap, di karenakan teh hijau mengandung antioksidan yang membantu menenangkan tubuh,mengurangi peradangan, dan mempercepat kesembuhan. Kuersetin antioksidan yang merupakan kandungan yang ada di dalam teh hijau bertindak sebagai antihistamin alami yang mampu memperlambat pelepasan histamin yang menyebabkan gejala alergi.

 3.Jahe

Jahe memiliki sifat anti inflamasi yang dapat mengurangi peradangan dalam tubuh, juga membantu detoksifikasi paru dan juga dapat menghilangkan polutan dari paru. Jahe juga dapat mengurangi kemacetan masuknya udara ke paru – paru ,membuka saluran udara dan meningkatkan sirkulasi udara ke paru – paru, sehingga meningkatkan kesehatan paru – paru. Dengan kondisi saat ini tentulah paru – paru menjadi salah satu bagian vital yang harus kita pantau kesehatannya.

 4.Brokoli

Makanan yang satu ini cukup menjadi salah satu daftar menu yang di hindari untuk di makan, tidak lain adalah karena rasanya yang pahit, tapi siapa sangka makanan ini merupakan salah satu yang terbaik untuk menjaga kesehatan paru – paru dan pernafasan anda. Brokoli mengandung banyak vitamin C,folat,karotenoid dan fitokimia yang berfungsi untuk melawan unsur – unsur yang dapat merusak paru – paru. Sayuran hijau ini juga memiliki senyawa aktif yang di sebut L-sulforafan, yang berfungsi menipu sel untuk mengaktifkan gen anti inflamasi, yang lebih lanjutnya adalah untuk mencegah penyakit pernafasan.

 5.Minyak zaitun

Minyak zaitun memiliki kandungan lemak tak jenuh tunggal dan lemak tak jenuh ganda, seperti di temukan dalam minyak bunga matahari dan minyak kanola yang sangat bagus untuk kesehatan, minyak zaitun memiliki kemampuan untuk membantu melawan resiko kesehatan terkait polusi udara dan tekanan darah yang meningkat serta gangguan pembulu darah yang dapat mengakibatkan kurangnya suplai oksigen ke paru – paru dan jantung.

Itulah 5 Jenis makanan dan minuman yang sebaiknya di konsumsi saat kondisi sedang asap, banyak sekali manfaat dari minuman dan makanan tersebut untuk kesehatan paru – paru dan pernafasan kita yang semoga dapat bermanfaat untuk tetap menjaga kondisi kita agar bugar. Sekian dari saya dan semoga bermanfaat bagi pembaca. Jaga selalu kesehatan anda!. 

Ikuti Terus InhilKlik

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER