Kanal

Pertemuan Rahasia Samad Selama Pilpres Dibeberkan PDIP

Laporan akhir tahun KPK. ©2014 Merdeka.com/Dwi Narwoko
INHILKLIK.COM - Plt Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto membeberkan pertemuan-pertemuan rahasia Ketua KPK Abraham Samad dengan petinggi partai. Hal ini dilakukan sebelum pemilihan umum presiden. Bohong jika Abraham Samad bilang tak pernah terlibat politik praktis.

"Kepada bapak Abraham Samad yang memimpin institusi begitu besar dan dipercaya publik, kami harapkan berani mengakui pertemuan yang banyak dilakukan sekurang-kurangnya dengan para petinggi kedua partai PDIP dan Partai NasDem," ujar Hasto di bekas posko pemenangan Jokowi, Jalan Cemara, Menteng, Kamis (22/1).

Hasto menegaskan kabar pertemuan tersebut adalah benar. Dia pun mendorong agar Samad mau berterus terang kepada publik.

"Kami menyatakan berita tertulis dalam 'Rumah Kaca' tersebut benar adanya. Dengan demikian pernyataan yang disampaikan bapak Abraham Samad itu fitnah sangat tidak tepat," katanya.

Seperti diketahui, sebelumnya dalam Kompasiana dengan tulisan berjudul 'Rumah Kaca Abraham Samad' dibeberkan pertemuan Samad dengan petinggi PDIP. Tercatat ada 6 kali pertemuan membahas soal calon wakil presiden. Dalam tulisan itu disebutkan Samad marah besar saat Budi Gunawan sukses menggolkan Jusuf Kalla menjadi cawapres dan menyingkirkan Abraham Samad. (*)


Source: Merdeka.com
Ikuti Terus InhilKlik

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER