Kanal

Asyik, Akhir Bulan ini Susi Air Mulai Layani Penerbangan Tembilahan-Pekanbaru

Pesawat Susi Air/Antara Foto
INHILKLIK.COM, TEMBILAHAN - Bandara Indragiri Tempuling, Inhil akhirnya kembali akan difungsikan. Maskapai Penerbangan Susi Air akan melayani penerbangan Tembilahan-Pekanbaru bagi masyarakat Kabupaten Inhil.

Kesiapan Maskapai Susi Air ini disebutkan oleh Kadishub Inhil, Tantawi Jauhari. Dishub kini tinggal menunggu surat resmi dari Maskpai Susi Air terkait kepastian penerbangan.

"Kita sudah dapat pemberitahuan melalui SMS. Rencananya penerbangan akan mulai diberlakukan pada Rabu (28/1) mendatang," ungkap Tantawi.

Tantawi mengajak kepada seluruh masyarakat untuk mendukung rencana Pemkab Inhil ini. Tanpa dukungan masyarakat, usaha pemerintah yang telah dilakukan untuk mengoperasikan Bandara Indragiri tersebut tidak akan berjalan dengan baik.

"Tentunya kita ingin masyarakat menggunakan tansportasi udara ini untuk ke Pekanbaru. Jika masyarakat tidak berpartisipasi bagaimana mungkin penerbangan ini bertahan jika tidak ada penumpang," katanya. (adv/daririau)
Ikuti Terus InhilKlik

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER