Kanal

3 Puskesmas di Tembilahan Dinilai Tim Akreditasi Kemenkes RI

Puskesmas Tembilahan Hulu/facebook
INHILKLIK.COM, TEMBILAHAN - 3 UPT Puskesmas di Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) dilakukan penilaian oleh Tim Surveyer Akreditasi Pukesmas Kementerian Kesehatan RI.

Ketiga Puskesmas tersebut adalah Puskesmas Gadjah Mada, Puskesmas Tembilahan Hulu dan Puskesmas Tembilahan Kota.

Untuk tahap pertama, Survey dilakukan di Puskesmas Gadjah Mada yang berlangsung selama 3 hari dari tanggal 24 sampai 26 Oktober 2016, nantinya akan disusul tahap kedua untuk Puskesmas Tembilahan Hulu dan berikutnya Puskesmas Tembilahan Kota.

"Akreditasi ini merupakan salah satu mekanisme regulasi yang bertujuan untuk mendorong upaya peningkatan mutu dan kinerja Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) untuk tahun ini," kata Kabid Pembinaan dan Pengembangan Sumber Daya Kesehatan, Ns Matzen, kemarin.

Dalam penilaian tersebut, lanjutnya, dilakukan beberapa sisi seperti secara administrasi manageman, upaya Kesehatan Masyarakat (UKM) dan Upaya Kesehatan Perorangan (UKP).

Pada dasarnya, penilaian dari tim itu sebagai bentuk membimbing dan mengarahkan bagaimana sebaiknya pelayanan yang ada di Pukesmas, salah satu contoh kelancaran kegiatan Posyandu dan kegiatan masyarakat yang bertujuan memberikan kepuasan pelayanan kepada masyarakat umum.

"Harapan kita tentu perbaikan pelayanan masyarakat puas dan tidak lagi mengeluh terhadap pelayanan Puskesmas," imbuhnya. (http://mediacenter.riau.go.id/).
Ikuti Terus InhilKlik

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER