Kanal

Yuliargo Tutup Kegiatan Pelatihan Komputer Untuk Perangkat Desa se-Kecamatan Tanah Merah

Camat Tanah Merah, Yuliargo, SP, M.Si menyerahkan secara simbolis sertifikat kegiatan kepada peserta
INHILKLIK.COM, TEMBILAHAN - Pelatihan penggunaan perangkat komputer bagi aparatur Desa se-Kecamatan Tanah Merah, Inhil akhirnya berakhir dan ditutup secara resmi oleh Camat Tanah Merah, Yuliargo, SP, M.Si, Kamis (27/10/2016).

Kegiatan yang dilaksanakan di Wisma Bintang, Tembilahan, para peserta diberikan materi dan pelatihan sebanyak 40 jam pertemuan selama enam hari efektif.

Selama masa pelatihan, sebanyak delapan belas peserta utusan dari sembilan desa yang ada di Kecamatan Tanah Merah mendapat pelatihan cara mengoperasikan aplikasi microsof office seperti word, exel, dan power point yang merupakan aplikasi dasar untuk menyelesaikan pekerjaan-pekerjaan administrasi.

"Alhamdulillah semua berjalan lancar dan suskes. Kita buktikan pelatihan ini sangat bermanfaat bagi mendukung kinerja pelayanan publik di desa-desa, bukan hanya membuang-buang anggaran" ungkap Fasilitator DMIJ Kecamatan Tanah Merah, Abul Haitsam, M.EM.
Camat Tanah Merah, Yuliargo, SP, M.Si menyampaikan sambutan
Camat Tanah, Yuliargo, SP, M.Si dalam sambutannya menyampaikan harapannya setelah pulang dari pelatihan para peserta akan memberikan danpak kemanjuan pada pelayanan di kantor desa masing-masing, pelayanan menjadi cepat dan mudah.

"Pelatihan komputer ini sangat penting, saya pikir pelatihan seperti ini tidak lah berlebihan," ujar Yuliargo menyinggung soal sorotan publik yang menyoalkan dana DMIJ banyak digunakan untuk kegiatan-kegiatan pelatihan.

Dalam sambutannya, Yuliargo juga mengingatkan agar tidak ada lagi kantor desa yang kosong pada jam kerja, karena semua aparatur desa digaji dengan nilai yang cukup besar.
Fasilitator DMIJ Kecamatan Tanah Merah, Abul haitsam, M.EM menyampaikan kaporan kegiatan
Dalam menjalankan tugas para perangkat desa diminta mengedepankan profesional kerja baik dalam pengelolaan dana desa maupun pelayanan publik.

"Hari ini tingkat kiritis masyarakat kita sudah sangat tinggi, apapaun yang kita lakukan selalu diawasi, mulai dari masyarakat tingkat bawah hingga masyarakat tingkat tinggi, untuk itu mari kita bekerja dengan baik" ungkap Yuliargo.

Salah satu dari peserta, Hatta Marala, yang merupakan Kasi Pemerintahan Desa Tanah Merah mengungkapkan  menurutnya kegiatan pelatihan penggunaan komputer sangat dirasa bermanfaat bagi perangkat desa.

Para peserta berfoto bersama suasi acara penutpan
Hatta mengaku sebelumnya mengikuti pelatihan dirinya tidak begitu paham bagaimana mengoperasikan komputer, namun setelah mengikutipelatihan yang diberikan oleh lembaga pendidikan Said Komputer kini Ia sudah mampu melakukan pekerjaan seperti membuat surat-menyurat menggunakan komputer.

"Sangat bermanfaat, yang tadinya kita tidak bisa (menggunakan komputer) sekarang menjadi bisa," ungkap Hatta. (Ard)


Dokumentasi Kegiatan:






Baca juga:  Tingkatkan Kinerja Pelayanan Publik, Perangkat Desa se-Kecamatan Tanah Merah Ikuti Pelatihan Penggunaan Komputer

Ikuti Terus InhilKlik

BERITA TERKAIT

BERITA TERPOPULER