PLN Icon Plus Lakukan Peremajaan Jaringan FO di PLN ULP Karimun
TANJUNG BALAI KARIMUN – PLN Icon Plus SBU Regional Sumatera Bagian Tengah (Sumbagteng) telah melaksanakan peremajaan jaringan fiber optik (FO) di Kantor PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Tanjungbalai Karimun, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri), Selasa (6/8/2024).
Langkah strategis ini dieksekusi oleh Hafidz A Fajri, Engineer Teknis Wilayah Karimun, yang dengan dedikasi tinggi mengganti kabel, merapikan perangkat, serta menyederhanakan perangkat jaringan ke dalam rak khusus perangkat telekomunikasi.
Kegiatan ini adalah hasil tindak lanjut dari diskusi antara Rio Priyanto, Assistant Manager Operasional Sistem Teknologi Informasi (Asman STI) Kepri PLN, dan Imam Prasetyo, Manager Kantor Perwakilan (MKP) Batam Kepri PLN Icon Plus SBU Sumbagteng.
Diskusi tersebut bertujuan untuk mengembangkan roadmap perbaikan jaringan internet dan intranet kantor guna mengoptimalkan pelayanan PLN kepada masyarakat.
PLN Icon Plus SBU Sumbagteng menyediakan jaringan Internet Iconnet dan jaringan privat IPVPN lokal PLN untuk Kantor ULP Tanjungbalai Karimun.
Hal ini diharapkan mampu meningkatkan efisiensi dan kualitas layanan yang diberikan kepada pelanggan.
Asman STI Kepri, Rio Priyanto, mengungkapkan bahwa peremajaan jaringan telekomunikasi yang kita sinergikan bersama Icon Plus ini bertujuan untuk memberikan pelayanan yang lebih prima kepada pelanggan dan memudahkan proses bisnis keseluruhan di kantor ULP.
PLN Icon Plus ini cepat tanggap dalam
kolaborasinya, saya koordinasikan, langsung dieksekusi dengan baik kurang dari sehari. Semoga ini bisa memberikan dampak positif bagi masyarakat Karimun," harapnya.
Terpisah, General Manager Icon Plus SBU Sumbagteng, menyampaikan PLN Icon Plus selalu berkomitmen untuk menghadirkan solusi teknologi terbaik bagi PLN dan masyarakat.
Peremajaan ini adalah bagian dari upaya kami untuk memastikan bahwa jaringan telekomunikasi di ULP Tanjungbalai Karimun dapat beroperasi dengan optimal, mendukung pelayanan yang lebih baik dan efisien serta menghadirkan kebermanfaatan ke Masyarakat," ujarnya.
Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi, menambahkan PLN Icon Plus senantiasa berupaya untuk berinovasi dan meningkatkan infrastruktur telekomunikasi perusahaan.
Menurutnya, inisiatif peremajaan jaringan ini mencerminkan komitmen kami untuk terus memperbaiki kualitas layanan, tidak hanya demi kemajuan PLN tetapi juga demi kepentingan masyarakat luas.
"Kami percaya, dengan jaringan yang lebih andal, pelayanan kepada pelanggan akan semakin meningkat," ungkapnya.
Dengan semangat kolaborasi dan inovasi, PLN Icon Plus terus berupaya meningkatkan journey pelanggan PLN, memastikan setiap langkah yang diambil selalu membawa perubahan yang berarti bagi masyarakat Indonesia yang dilayani. ***