PLN Group Lakukan Uji Rutin Kabel FO Bawah Laut Link Batam-Bintan
BINTAN – PLN Icon Plus Kantor Perwakilan Batam, PLN Unit Layanan Transmisi dan Gardu Induk (ULTG) Bintan, dan PLN Unit Induk Distribusi (UID) Bidang Sistem Teknologi Informasi (STI) melakukan pengujian bersama dan Preventive Maintenance (PM) kabel fiber optik (FO) bawah laut jalur Tanjung Kasam (Batam) ke Tanjung Uban (Bintan) yang transit dulu di Gardu Induk Ngenang.
Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari kesepakatan antara Assisten Manager STI PLN UID RKR, Rio Priyanto, dan Manager Kantor Perwakilan Batam PLN Icon Plus, Imam Prasetyo, untuk menjaga keandalan jaringan FO yang menghubungkan Batam-Bintan untuk mendukung digitalisasi ketenagalistrikan.
PM ini dilaksanakan oleh Ricardo Martua P dan Puji Rustanto selaku Engineer KP Batam PLN Kepri PLN Icon Plus didampingi Rio Priyanto dan perwakilan dari ULTG.
PM dilakukan di dua lokasi yakni di drop poin Gardu Induk Tanjung Uban dan Gardu Induk Ngenang, Kamis (22/8/2024) lalu.
Untuk sampai di lokasi Gardu Induk Ngenang diperlukan naik perahu pancung selama kurang lebih 15 menit.
Dalam prosesnya, dilakukan pengukuran dan pengecekan kondisi fiber optik dan memastikan dalam kondisi yang baik.
Rute Kabel Laut yang terpasang adalah dari start point PLTU Tanjung Kasam Batam kemudian melalui laut ditransitkan dulu ke Gardu Induk Ngenang di Pulau Ngenang, pulau kecil yang berada di antara Pulau Batam dan Pulau Bintan, kemudian baru ke end point di Gardu Induk Tanjung Uban.
Kabel FO ini dimanfaatkan oleh PLN Icon Plus untuk menyediakan konektivitas Batam-Bintan dengan kapasitas hingga 100Gbps.
Rio Priyanto menegaskan pentingnya jaringan digital yang andal dalam mendukung keandalan pasokan listrik di Pulau Bintan.
“Jaringan digital yang disediakan PLN Icon Plus ini sangat mendukung konektivitas SCADA, yang merupakan kunci untuk menjaga stabilitas dan keandalan pasokan listrik. Selama ini, pelayanan PLN Icon Plus sudah sangat baik dan perlu terus dipertahankan serta ditingkatkan,” ujarnya.
Terpisah, General Manager PLN Icon Plus SBU Sumbagteng, Bahru Rodi Ilmawan, mengatakan kabel FO bawah laut ini adalah tulang punggung bagi jaringan digital PLN Icon Plus wilayah Sumbagteng.
"Keandalan dan stabilitasnya menjadi prioritas utama kami, dan uji rutin ini adalah wujud nyata dari komitmen kami untuk memastikan bahwa setiap titik jaringan beroperasi dengan sempurna," ujarnya.
Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi, dalam berbagai kesempatan mengatakan PLN Icon Plus terus berupaya memberikan layanan terbaik dengan memanfaatkan teknologi terkini untuk mendukung transformasi digital di sektor ketenagalistrikan.
"Pengujian ini merupakan salah satu langkah penting dalam menjaga keandalan jaringan kami, dan kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas infrastruktur yang kami sediakan untuk masyarakat," pungkasnya.
Kegiatan ini tidak hanya menunjukkan keahlian teknis PLN, tetapi juga semangat kolaboratif PLN Group dalam menjaga dan memperkuat infrastruktur yang menjadi tulang punggung digitalisasi ketenagalistrikan di Kepulauan Riau. ***