Seluruh Pembangunan Fisik Desa Sungai Buluh Selesai

Jumat, 30 Desember 2016

post

INHILKLIK.COM, KUINDRA - Sebanyak 6 paket Jalan Jerambah Beton selesai 100 % yang dilaksanakan di Desa Sungai Buluh Kecamatan Kuala Indragiri. Hal itu disampaikan langsung Kepala Desa Sungai Buluh ABD. RAHMAN ketika di Konfirmasi Inhil Klik, Jumat (30/12).

"Alhamdulillah sesuai dengan waktu yang direncanakan semua progres DMIJ, P3MD, dan Bantuan Provinsi di Desa Sungai Buluh telah rampung secara keseluruhan, dan hasilnya pun sangat memuaskan," ujar kepala desa Sungai Buluh ABD. Rahman.

Adapun 6 paket fisik tersebut, kata ABD. RAHMAN diantaranya ialah jalan Jerambah Beton RT. 12. 25 M x 2,25 M, Jalan Jerambah Beton Jl. Kesehatan 80 M x 2 M, Jalan Jerambah Beton Jl. Air Galon 82,5 M x 2 M, Jalan Jerambah Beton Jl. Madrasyah 5 M x 2 M, Jalan Jerambah Beton Lr Masjid 40 M x 1,75 M, dan Jalan Jerambah Beton Lr. Surau 70 M x 2 M. 

"Semua pihak terus bekerja keras dalam proses pembangunan fisik ini hingga selesai seluruhnya. Saya secara pribadi mengucapkan terimakasih sebanyak banyaknya kepada semua pihak yang terlibat, khususnya pemerintah kabupaten melalui program unggulannya saat ini desa terus membangun. Mudah mudahan pembangunan fisik yang telah selesai ini sangat bermanfaat bagi masyarakat desa Sungai buluh., Ungkap Abd. Rahman. (ADV)