Singgah Ke Stand Dekranasda Inhil, Ibu Negara Tertarik Makanan 'Stick Kentang' Buatan Inhil

Kamis, 30 Maret 2017

Ibu Negara Iriana Jokowi didampingi oleh Ibu Gubernur Sisilita Arsyadjuliandi Rachman berfoto bersama Ketua Dekranasda Inhil, Hj Zulaikha Wardan di depan Stand Dekranasda Kabupaten Indragiri Hilir, Rabu (29/3/2017)

INHILKLIK.COM, PEKANBARU - Satu dari puluhan barang pajangan di stand pameran Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), ternyata 'Stick Kentang' menjadi barang yang paling menarik bagi Ibu Negara, Iriana Jokowi.

Begitu tertariknya, istri presiden Jokowi ini bahkan membeli makanan ringan tersebut .

Hal tersebut menjadi kebanggaan tersendiri bagi Ketua Dekranasda Inhil, Hj Zulaikha Wardan, yang menyambut langsung kedatangan istri orang nomor satu di republik ini pada pameran yang diselanggarakan oleh Dekranasda Riau di Jl Sisingamangaraja, Pekanbaru, Rabu (29/3/2017).

"Alhamdulillah, ibu Iriana dapat menyempatkan diri mampir di stand kita serta cukup lama melihat-lihat koleksi pameran barang-barang hasil kerajinan kita. Beliau tadi malah sempat membeli stick kentang dari stand kita, mudah-mudahan beliau dapat menikmatinya," ucap Zulaikha kepada media usai acara.

Kedatangan Iriana Jokowi ke stand Dekranasda Inhil, menurut Zulaikhah menjadi motivasi tersendiri. Hal ini sebutnya menjadi pemacu semangat agar dapat berbuat lebih bagi Dekranasda Inhil untuk terus mengembangkan potensi kerajinan tangan maupun makanan khas asal Inhil.

"Tentu ke depan kita ingin terus mengembangkannya sehingga kerajinan tangan serta makanan khas kita dapat semakin dikenal dimana-dimana," ujar Zulaikha pula.

Menurut Zulaikha, saat ini Dekranasda memang tengah berfokus pada pengembangan kerajinan tangan serta makanan dari bahan kelapa. Hal ini katanya, karena potensi kelapa di Inhil yang sangat besar hingga Inhil terkenal dengan julukan Negeri Hamparan Kelapa Dunia.

"Potensi kelapa kita sangat besar. Dengan potensi inilah kita mencoba mengembangkannya sehingga dapat layak pula dikenal dunia," pungkas Zulaikha. (hrc)