Tuding Kendaraan Overload sering Melintas, Kualitas Pecing Dipertanyakan

Rabu, 12 April 2017

INHILKLIK.COM, SIAK - Kerusakan jalan diKabupaten yang saat ini terjadi di beberapa titik ruas jalan menjadi pertanyaan masyarakat, bahkan jalan yang konon katanya menggunakan anggaran perawatan tahun 2015/2016 mencapai 27 miliar pertahunya, baru beberapa bulan di tambal ( pacing) sudah rusak lagi.

Pantauan di jalan Pemda Buatan-Siak tampak yang sudah ditambal mengalami kerusakan bahkan sudah mulai berlobang-lobang, kwalitas tambal masih dipertanyakan, belum lagi jalan lintas Bungaraya berlobang yang baru ditempel jelang kedatangan panglima TNI (05/04/17).

Kepala bidang bina marga dan Pengairan (BMP) Ardi Irfandi ST ketika dikonfirmasi Wartawan melalui telepon selulernya Rabu (12/4/2017) terjadinya kerusakan dijalan Kabupaten, ia menuding pihak Dinas Perhubungan dan kepolisian tidak tegas menindak kendaraan yang melebihi tonase.

“Itu akibat mereka Dinas perhubungan dan kepolisian tidak melakukan tindakan sesuai dengan tugasnya,” ujar Kabid.

Lanjutnya jalan yang telah di perbaiki dengan anggaran perawatan itu tidak seluruhnya di pakai memperbaiki jalan yang rusak.

“Liat saja kalau sudah malam banyak mobil bertonase tinggi yang overload,” katanya.
Dikatakan pria bertubuh tambun ini untuk tahun lalu anggaran perawatan sebesar 27 miliyar dan untuk tahun ini 1 miliyar.

“Tahun ini sudah mulai dikerjakan perbaikan jalan menuju buatan dengan anggaran 1 miliyar untuk kebeberapa titik ruas jalan milik Kabupaten,” sebut Ardi. (rbc)