Luluskan 32 orang , Kepsek SMK Kita Matapao Berpesan Janganlah Berpuas Diri Tetapi Lanjutkanlah ke Perguruan Tinggi

Senin, 08 Mei 2017

Kepala Sekolah (Kepsek), Supriadi SPdI SE saat memberikan kata sambutannya.

INHILKLIK.COM, TELUK MENGKUDU,-  Misli (19) putra dari Pasangan Syahrul dan Sabariyatun menggelar Syukuran atas kelulusan nya yang telah selama tiga tahun belakangan masa pendidikan di SMK Kita Desa Matapao Kecamatan Teluk Mengkudu Kabupaten Sergai. Acara tersebut berlangsung di depan rumahnya yakni tepatnya di hamparan pasir putih Objek Wisata Bahari Pantai Mutiara Indah Dusun I Desa Sentang Kecamatan Teluk Mengkudu, Sabtu (6/5) siang.

Diawali kata sambutan oleh Sabariyatun didampingi Syahrul orangtua dari Misli mengatakan, Mengucapkan terimakasih yang terhingga kepada Kepala Sekolah dan para dewan guru SMK Kita Desa Matapao yang telah mendidik anaknya selama ini.

"Dengan dinyatakan nya lulus anak kami maka hari ini kita buat syukuran sederhana, Kami sebagai orangtua juga berharap Misli dapat merubah perilaku dan membanggakan orangtua kedepannya, Insya Allah kami akan melanjutkan pendidikannya ke Perguruan Tinggi"Ucapnya.

Lanjutnya, Orangtua dari Misli juga berharap semoga SMK Kita Desa Matapao lebih maju ke depannya dan mencetak lulusan yang berkualitas dan berakhak mulia.

Hal senada juga disampaikan, Mewakili adik - adik dan teman satu kelasnya menyatakan turut mendoakan Misli semoga semakin sukses dan menjadi anak yang membanggakan orangtua serta dapat melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Sekolah (Kepsek), Supriadi SPdI SE, dalam sambutannya mengatakan, Sangat berterima kasih kepada orangtua Misli karena hampir 12 tahun baru sekarang Ia diundang syukuran kelulusan oleh salah seorang siswa dari SMK Kita Matapao, pertemuan ini sangat berkesan bagi kami.

"Pesan kami kepada Seluruh lulusan siswa siswi SMK Kita Matapao terutama Misli janganlah berpuas diri dalam menimba ilmu, kalau bisa melanjutkan ke jenjang Perguruan Tinggi"Ungkap Kepsek Supriadi.

Terakhir, Kepsek Supriadi menyampaikan, bahwasanya pada tahun 2017 ini SMK Kita Matapao telah meluluskan siswa siswi nya 100 persen dengan sebanyak 32 orang yakni terdiri dari Jurusan Tekhnik Sepeda Motor berjumlah 27 orang sedangkan 5 orang dari Jurusan Administrasi Perkantoran (Adp).

 

 

(Yusnar)