DPRD Minta Dinas Lakukan Sidak Jelang Ramadan

Senin, 15 Mei 2017

INHILKLIK.COM, PEKANBARU - Jelang dan saat Bulan Ramadan nanti, kalangan DPRD Pekanbaru meminta, agar dinas terkait segera sidak ke lapangan untuk mengantisipasi permintaan masyarakat akan kebutuhan pokok. Hal ini perlu dilakukan sebagai langkah antisipasi, agar konsumen tidak dirugikan oleh tindakan oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.

Pasalnya dari kejadian tahun-tahun lalu, jelang ramadhan kebutuhan akan sembako melonjak naik dan kalangan legislatif meminta jangan kembali terjadi agar tidak menyusahkan masyarakat.

“Kita inginkan arus distribusi dan penjualan bahan kebutuhan pokok, lancar. Makanya harus diantisipasi terjadinya aksi peni mbunan sembako jelang bulan puasa. OPD terkait, terutama Disperindag dan kepolisian harus menyiapkan langkah antisipasi dari jauh-jauh hari. Seperti melakukan pemantauan dan pengawasan di lapangan,” tegas Sekretaris Komisi II DPRD Pekanbaru Dapot Sinaga SE.

Dapot berharap, bagi siapa yang ketahuan melakukan aksi penimbunan, harus diberi sanksi tegas, sesuai dengan aturan yang berlaku. Karenanya, dia meminta agar Disperindag, kepolisian dan BPOM segera sidak ke lapangan. “Terutama merazia gudang-gudang dan distributor yang ada. Jangan sampai ada distributor nekad menimbun barang, lalu menjualnya dengan harga tinggi. Komitmen ini lah yang harus dijamin pemerintah, agar ketersediaan stok bahan-bahan pokok yang menjadi kebutuhan masyarakat, tetap ada di pasaran,” tambahnya.
   
Di samping itu, politisi PDI-P ini tetap mengharapkan, agar aksi penimbunan sembako tidak terjadi. Termasuk tidak menjual barang-barang kedaluarsa dan menaikkan harga yang memberatkan masyarakat. “Hal ini sangat kita tekankan ke para pedagang, jangan melakukan hal curang untuk mencari keuntungan,” katanya.(mx/rpz)