Seorang Pria Paruh Baya Ditemukan Tewas Bersimbah Darah

Rabu, 21 Juni 2017

INHILKLIK.COM,  BANJARXII - Tinggal sendirian di rumahnya, Bilman Sinaga (65) warga di Jalan Lintas Riau-Sumut, RT 20, RW 09, Kelurahan Banjar XII, Kecamatan Tanah Putih jadi sasaran pelaku kejahatan. Bilman ditemukan tidak beryawa dan dipenuhi tumpahan darah.

Informasi dirangkum di Tempat Kejadian Perkara (TKP), bahwa pada Senin (19/6) pagi keluarga korban menghubungi korban melalui telepon genggam, tapi tidak diangkat-angkat oleh korban. Merasa heran, keluarga korban menelpon Andre Sinaga yang juga satu marga (suku), dengan memintanya meninjau rumah korban.

Saat Andre Sinaga sampai di rumah korban, sekira pukul 21.00 WIB, terlihat rumah korban dalam keadaan tertutup rapi, lalu Andre Sinaga mencoba melihat dibalik jendela. Disitulah ia melihat korban sedang terguling dan dipenuhi lumuran darah. Mendapat itu, Andre Sinaga memanggil tetangga sekitar, dan sampailah informasi itu ke pihak kepolisian.

Sekitar pukul 21.30 WIB, pihak Kepolisian Polsek Tanah Putih dan tim Polres Rohil sampai ke TKP dan langsung memasang Police Line di rumah korban. Selanjutnya juga melakukan visum terhadap tubuh korban.

Tak pelak atas kejadian itu rumah korban diramaikan banyak orang yang merasa penasaran melihat jasad korban yang diduga mati karena dibunuh.

Kapolres Rohil AKBP Henry Posma Lubis SIK MH didampingi Kapolsek Tanah Putih Kompol Sanusi SH dikonfirmasi melalui Kanit Rekrim Polsek Tanah Putih, AKP Rahmad Siregar SH membenarkan hal tersebut.

“Dari hasil visum yang dilakukan pihak Puskesmas Tanah Putih, ditemukan satu luka di bagian kepala belakang diduga karena benda tumpul,” kata Rahmad Siregar.

Sebab, lanjutnya, saat dilihat di TKP tadi malam ada batu bekas darah. Pada malam itu juga mayat korban dibawa ke RS Bhayangkara Polda Riau untuk dilakukan otopsi. Selanjutnya barulah mayat korban dibawa ke Tanjung Pinang, Kepri untuk dikebumikan.

“Ya, karena keluarga korban ada di Tanjung Pinang sana, maka mayat korban dibawa kesana. Sementara ini kita masih lidik siapa pelaku pembunuhan itu,” pungkas AKP Rahmad Siregar. (rpz/ppg)