Debat Capres Keempat: Prabowo Bertanya Soal Tuduhan, Jokowi Jawab dengan Tuduhan

Sabtu, 30 Maret 2019

INHILKLIK.COM, JAKARTA - Pada sesi debat pertama, dalam debat keempat Capres Pemilu 2019, Capres nomor urut 02, Prabowo Subianto menanyakan ke Capres nomor urut 01, Joko Widodo, mengapa dirinya sering dituduh oleh pendukung-pendukung Jokowi.

"Saya percaya Pak Jokowi pancasilais, pantriotis dan nasionalisme, tapi apakah Pak Jokowi paham dan mengerti mengapa pendukung bapak melontarkan tuduhan yang tidak tepat kepada saya. Saya dituduh membela khilafah dan tidak percaya Pancasila," ungkapnya.

"Ibu saya seorang nasrani, saya lahir dari rahim seorang nasrani. Tapi sejak umur 18 tahun, nyawa saya dipertaruhkan untuk mendukung Pancasila. Bagaimana mungkin saya dituduh tidak mendukung pancasila. Tapi saya percaya Pak Jokowi tidak seperti itu," kata Prabowo.

Namun Jokowi juga melontarkan jawaban yang juga berisi tudingan.

"Saya juga percaya Pak Prabowo itu pancasilais, nasionalis, patriot. Masalah tuduh menuuduh saya juga banyak dituduh, Pak. 4 setengah tahun ini saya dituduh sebagai PKI, saya biasa saja Pak. Tak pernah saya jawab. Yang penting bekerja sama membumikan pancasila. tidak saling menghujat, menghina dan meremehkan," jawabnya.

"Saya sering ngomong dengan politikus kita, kenapat tidak memberikan contoh yang baik, sopan santuh, toleransi. Semuanya sudah saya sampaikan kepada politikus kita," ungkap Jokowi.

Untuk diketahui, debat keempat Capres Pilpres 2019 digelar di hotel Shangri-La, Jakarta, Sabtu 30 Maret 2019, pukul 20.00 WIB, mengusung tema; Ideologi, Pemerintahan, Pertahanan dan Keamanan, serta Hubungan Internasional.