Realisasi APBN Semester I 2020 di Riau Capai 39,15 Persen

Jumat, 17 Juli 2020

INHILKLIK.COM, PEKANBARU - Kepala Kantor wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Riau, Bakhtarrudin mengatakan bahwa realisasi belanja kementerian dan lembaga (K/L) di Provinsi Riau pada Semester I Tahun 2020 mencapai 39,15 persen.

"Realisasi belanja kementerian lembaga di Riau mencapai 39,15 persen atau hampir mencapai target nasional sebesar 40 persen meskipun di tengah perlambatan kegiatan akibat pandemi," kata Bakhtaruddin di Pekanbaru, Jumat (17/7/2020).

Sedangkan, tingkat realisasi belanja bantuan sosial sebesar 41,51 persen sangat jauh melampaui realisasi di periode yang sama pada tahun 2019 yang hanya sebesar 5,84 persen.

"Hal ini disebabkan terjadi percepatan penyaluran bansos sebagai salah satu instrumen jaring pengaman sosial dalam rangka penanganan dampak Pandemi CoVid-19," ujarnya.

Seperti yang diketahui, pemerintah pusat telah melakukan revisi refocusing anggaran tahun 2020. Untuk di Riau, Pagu APBN Juni 2020 turun sebesar Rp856,44 miliar dari pagu Maret 2020. Yaitu dari Rp8,097 triliun di bulan Maret menjadi Rp7,24 triliun di bulan Juni 2020.

"Penurunan terbesar terdapat pada belanja modal dengan persentase penurunan sebesar 37,39 persen dari pagu belanja modal bulan Maret 2020. Yaitu Rp1,587 triliun pada Maret dan Rp993,90 miliar di bulan Juni 2020," kata Bakhtaruddin lagi.

Kemudian, pagu belanja barang turun sebesar 7,27 persen dari pagu Maret Rp3,341 triliun menjadi Rp3,098 triliun di bulan Juni 2020. Lalu, pagu belanja pegawai turun 0,63 persen dari pagu Maret sebesar Rp3,146 triliun menjadi Rp3,126 triliun di bulan Juni 2020. "Sementara pagu belanja bantuan sosial tetap Rp22,02 miliar tidak terjadi penuruan pagu," tukasnya. (Mcr/rat)