Ketua DPRD Sergai Berikan Sembako dan Pemeriksaan Kesehatan di HUT Gerindra ke-13

Sabtu, 06 Februari 2021

INHILKLIK.COM, SERGAI, - Ketua DPRD Serdang Bedagai (Sergai), dr. M.Riski Ramadhan Hasibuan, SH, SE, MKM meninjau Panti Jompo dibawah naungan Yayasan Nurul Jannah Werdha, bertempat di Payanibung I Desa Sei Buluh Kecamatan Teluk Mengkudu Kabupaten Serdang Bedagai, Provinsi Sumatera Utara, Sabtu (6/2) pagi. 

Dalam kesempatan ini, dr Riski Ramadhan menyapa para Orang Tua ( Lansia ) sekaligus menerima aspirasi dari Pengelola Yayasan Panti sekaligus memberikan bantuan berupa sembako dan pemeriksaan kesehatan dalam rangka Dirgahayu Partai Gerindra ke 13 Tahun dengan tema "Perkuat Diri Membangun Negeri".

Kedatangan Ketua DPRD Sergai, turut didampingi Kepala Puskesmas Sialang Buah Teluk Mengkudu, dr  Naomi Manalu, Kepala Desa Sei Buluh Subandi, dan juga Tim Kesehatan Indonesia Raya (KESIRA) Provinsi Sumatera Utara.

Sementara itu Ketua DPRD Sergai, dr Riski Ramadhan Hasibuan kepada wartawan mengatakan kegiatan bakti sosial ini merupakan rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Gerindra ke 13 tahun, karena Gerindra siap bersama rakyat. Saat itu dirinya sambil menyerap aspirasi masyarakat khususnya di Panti Jompo Yayasan Nurul Jannah Werdha di Desa Sei Buluh Kecamatan Teluk Mengkudu.

Dan tak lupa, dr Riski Ramadhan mengucapkan terima kasih kepada Kepala Puskesmas Sialang Buah Teluk Mengkudu beserta jajaran sudah membantu melakukan pemeriksaan kesehatan. Insya Allah akan rutin terus untuk mengecek kondisi kesehatan para lansia tersebut.

"Saya juga ucapkan terima kasih kepada Pemerintah Desa Sei Buluh untuk terus membantu panti jompo dengan kemampuan yang ada. Semoga Allah SWT selalu memberikan kesehatan kepada kita semua,"ujarnya.

Untuk itu Ketua DPRD Sergai meminta perlu adanya sentuhan Pemerintah Daerah terutama bisa membangun gedung tambahan untuk fisioterapi bagi lansia yang ada di panti jompo tersebut dan memohon untuk kepengurusan BPJS bagi orang tua lansia yang tinggal di panti jompo. 

Harapan kedepannya, dikatakan dr Riski, aspirasi yang disampaikan oleh pengelola panti jompo tersebut kiranya dapat di perjuangkan kepada pemerintah daerah, karena dirinya sangat bangga dan terharu melihat seorang ibu yang dengan dana seadanya menampung para lansia yang status keluarga yang tidak jelas, ditampung, dirawat dengan penuh kasih sayang tanpa mengharapkan apapun.

"Semoga Allah SWT selalu memberikan kesehatan kepada ibu pengelola panti jompo tersebut. Insya Allah saya akan menyisihkan sedikit rezeki saya setiap bulan untuk membantu panti jompo tersebut, dan saya akan perjuangkan penambahan fasilitas untuk bisa dianggarkan oleh Pemkab Sergai,"kata Wakil Bendahara DPD Partai Gerindra Sumut itu menutup.

Kepala Desa Sei Buluh, Subandi kepada media ini menyampaikan atas nama Pemerintah Desa Sei Buluh Kecamatan Teluk Mengkudu mengapresiasi dan berterima kasih kepada dr Riski Ramadhan Hasibuan selaku Ketua DPRD Kabupaten Sergai dalam kunjungan nya ke panti jompo yang ada di Desa Sei Buluh dan memberikan bantuan yaitu dalam rangka HUT Partai Gerindra ke-13.

"Semoga amal kebaikan bapak Ketua DPRD Sergai mendapat hidayah dari Allah yang Maha Esa, aamin,"ungkapnya.