Rapat pengurus KBB Inhil.
TEMBILAHAN - Guna menjalin silaturahmi warga keturunan Banjar yang ada di Provinsi Riau, Kerukunan Bubuhan Banjar (KBB) Kabupaten Indragiri Hilir rencana akan menggelar kegiatan Aruh Ganal.
Adapun pelaksananya direncanakan pada 17 November 2023, dan akan dihadiri seluruh pengurus KBB yang ada di 12 Kabupaten Kota di Riau.
Bahkan terkonfirmasi juga akan hadir KBB diluar provinsi Riau, seperti KBB Jambi, Palembang, KBB Batam dan juga warga Banjar yang ada di luar negeri, seperti KBB Singapura, Brunai dan Pertumbuhan Banjar Malaysia.
Ketua KBB Inhil, Effendi Aqil atau yang akrab disapa Julak Aqil menyebutkan, rencana kegiatan Aruh Ganal ini sudah dipersiapkan setahun yang lalu. Bakan kabar kegiatan ini telah menyebar ke berbagai kalangan warga Banjar, sehingga kuat antusias mereka ingin hadir diacara tersebut.
"Aruh Ganal ini merupakan tradisi masyarakat Banjar , dimana Aruh artinya pesta atau berkumpulnya bubuhan (keluarga) dalam suatu acara besar yamg dalam bahasa Banjar disebut Ganal, sehingga dalam Aruh Ganal itu akan banyak yang ikut memeriahkan," terang Julak Aqil.
Untuk memeriahkan Aruh Ganal ini, juga akan hadir Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel) Sahbirin Noor atau Paman Birin. Beliau juga merupakan Ketua Umum Pengurus Pusat Kerukunan Bubuhan Banjar (KBB) Se dunia.
"Maksud dari Se Dunia itu, bahwa kepengurusan KBB ini sudah ada di luar negeri, seperti Singapura, Malaysia, Brunai Darussalam, bahkan ada yang Mekkah dan Madinah, dimana ketua umumnya berkedudukan di Kalimantan Selatan, yang diketuai Paman Birin," lanjutnya.
Lebih lanjut dikatakan, pada Aruh Ganal nanti akan menampilkan kesenian orang Banjar seperti Mamanda, Madihin, musim lanting, juga akan di perkenalkan kuliner khas suku Banjar, mulai dari wadai hingga makanan khas orang banjar.
Sementara itu Ketua umum PW KBB Riau H Syamsudin Uti yang dikonfirmasi melalui Sekretaris Umum PW KBB Riau, Indrawansyah Syarkowi, SE MSi, menyebutkan, akomodasi pada acara Aruh Ganal ini, panitia sudah menyiapkan kamar untuk menginap.
"Karena acara Aruh Ganal kita laksanakan selama tiga hari, yakni dari tgl 17 hingga 19 November 2023, jadi tamu yang datang dari luar akan kita sediakan penginapan, dan jumlahnya tidak banyak tapi akan disesuaikan dengan anggaran yang dimiliki panitia ," terang Indrawansyah Syarkowi SE, MSi.
Untuk itu Indrwansyah berharap, jika nanti tamu yang datang melebihi kamar yang kita sediakan, bisa konfirmasi kada nara hubung kita untuk kita carikan solusinya.
" Kita tahu yang datang nanti rata rata ada keluarga di Tembilahan, dan ini akan memudahkan kordinasi kita Diman amereka akan ditempatkan," sebut Indrawansyah yang juga merupakan Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Indragiri Hilir.