Beri Motivasi, DPP-IKABRI Hadiri Acara Yasinan IPPMBR

Kamis, 26 September 2013

post

Pekanbaru (Inhilklik) - Beberapa pengurus Dewan Pengurus Pusat Ikatan Keluarga Banjar Riau (DPP-IKABRI) menghadiri acara yasinan Ikatan Pemuda Pelajar Mahasiswa Banjar Riau (IPPMBR) yang digelar di sekretariat IPPMBR Jl. Swakarya Gg. Padi Panam Pekanbaru, Kamis, (26/09/13).

Ketua umum DPP-IKABRI Indrawansyah hadir bersama bendahara umum Arkanuddin berserta Dewan Penasehat Ustd Rivani, Lc dan H. Dodi Arisandi.

Kehadiran beberapa pengurus DPP-IKABRI dan beberapa dewan penasehat adalah dalam rangka mempererat silaturahmi antar pengurus IKABRI dan pengrus IPPMBR serta memberi motivasi kepada pengurus dan mahaiswa banjar sebagai penerus generasi Banjar.

Dalam sambutan, ketua umum DPP-IKABRI Indrawansyah memberikan pencerahan kepada pengurus dan mahasiswa Banjar yang hadir, Indrawansyah menuturkan bagaimana pentingnya peran generasi muda dalam perubahan bangsa.

"Banyak sejarah yang telah dibuktikan oleh kaum muda, proses kemerdekaan bangsa Indonesia juga diawali oleh gerakan anak muda" Ungkap Indra.

"Saya berharap kepada generasi-generasi muda sekarang, khususnya mahaiswa banjar tidak melulu kuliah hanya untuk menjadi PNS, kita harus merubah mindseet dan kita hrus lebih banyak mencetak generasi-generasi penerus yang berjiwa enterprenur" Tambah Indrawansyah.

Ustad Rivani, Lc Selaku sekretaris dewan penasehat IKABRI dan IPPMBR juga turut memberikan wejangan dan pencerahan, dikatakan Rivani Hal terpenting dalam berorganisasi bagi mahaiswa adalah tidak melupakan tugas pokoknya yaitu sisi akedemis.

Selain baca yasin bersama, acara tersebut juga diisi dengan tausiyah agama yang berikan oleh Utsd muda Abdul Malik Al-Munir yang juga merupakan dewan pembina IPPMBR.

Kepada inhil klik, Ketua umum Ikatan Pemua Pelajar Mahsiswa Banjar Riau (IPPMBR) Nurdiansyah yang didampingi Sekretaris Jendral Ardiansyah mengungkapkan kegiatan yasinan tersebut merupakan kegiatan rutin IPPMBR yang diadakan satu bulan sekali dalam rangka menghidupkan budaya keislaman.

"Kita adakan kegiatan seperti ini minimal satu bulan sekali, bagi yang hobby olahraga kita juga punya kegiatan rutin main futsal bersama" Ungkap Nurdiansyah.

"Sebagai generasi banjar, kita punya tanggung jawab moral untuk melestarkan kebudayaan banjar itu sendiri, kita miris melihat budaya kita yang perlahan-perlahan mulai terkikis oleh perkembangan zaman, terutama budaya banjar di provinsi Riau" Tambah Nurdiansyah. (ard)