Bupati Inhil Pimpin Apel Siaga Karhutla

Senin, 04 April 2022

INHILKLIK.COM, TEMBILAHAN - Bertempat di halaman Kantor Bupati Jl.Akasia No.1 dilaksanakan apel kesiapsiagaan penanggulangan bencana kebakaran hutan dan lahan di Kabupaten Indragiri Hilir TH 2022, Sabtu (2/4/2022) Sore.

 Apel yang dipimpin lansung Bupati HM.Wardan turut dihadiri Kapolres, Dandim 0314/Inhil yang diwakili Kabag OPS, kepala OPD terkait, beberapa camat, perwakilan perusahaan yang ada di kabupaten Indragiri Hilir dan unsur peserta apel dari unsur TNI, POLRI, BPBD, DAMKAR, Pramuka, organisasi sosial, PMI dan TAGANA.

Dalam sambutannya Bupati Indragiri hilir H. M. Wardan mengatakan Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir 1 April 2022 telah menetapkan status siaga darurat bencana kebakaran hutan dan lahan melalui keputusan Bupati Inhil No. KPTS. 301/IV/HK-2022.

Untuk itu, pada hari ini kita menggelar apel siaga darurat kebakaran hutan dan lahan yang bertujuan untuk memastikan kesiapsiagaan Inhil dalam menanggulangi bencana karhutla sehingga setiap instansi dan steakholder yang tergabung dalam komando Satgas Karhutla Inhil untuk mempersiapkan segala sesuatunya baik sarana dan prasarana serta SDM yang ada.

Beliau berharap, seluruh instansi dan steakholder dapat berkoordinasi dan berkolaborasi dalam menanggulangi bencana Karhutla, saling bahu-membahu dan bekerjasama dalam mewujudkan Riau bebas asap TH 2022. Untuk itu, beliau juga  menghimbau kepada seluruh masyarakat yang akan membuka lahan atau kebun jangan sesekali kali dengan cara membakar.  

Setelah apel acara di lanjutkan dengan penyerahan secara simbolis oleh Bupati Indragiri Hilir berupa perlengkapan untuk MPA di Kecamatan yang di terima oleh Camat Tempuling, Batang Tuaka, Kempas dan Pelangiran.  

Apel ini diakhiri dengan pemeriksaan kelengkapan peralatan oleh Bupati Indragiri Hilir yang di dampingi oleh unsur Forkopimda.


Suasana Kegiatan apel Siaga Karhutla Kabupaten Inhil

Suasana Kegiatan apel Siaga Karhutla Kabupaten Inhil

Baleho imbauan dilarang membakar lahan dan hutan.

Bupati Inhil bersama Kapolres dan Dandim mengecek pelaratan pemadam kebakaran.

Bupati Inhil HM Wardan menyerahkan APD untuk petugas pemadam Karlahut.

Bupati Inhil HM Wardan berbincang dengan kepala BPBD Inhil H Yusfik.