Wabup Sergai Hadiri Syukuran Jalan Desa Sialtong, Kotarih

INHILKLIK.COM, SERGAI,- Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) menghadiri syukuran dan peresmian Jalan Desa Sialtong di Kecamatan Kotarih, Jumat (14/1) bertempat Dusun 2 Desa Sialtong Kecamatan Kotarih.
Wabup Sergai, H. Adlin Umar Yusri Tambunan, ST, MSP dalam sambutannya menyampaikan bahwa pembangunan infrastruktur jalan punya manfaat yang sangat besar dalam dimensi kehidupan masyarakat. Dengan terbukanya akses jalan, Wabup menyebut akan berdampak terhadap peningkatan dan kemudahan mobilitas masyarakat. Pada akhirnya, dirinya meyakini hal ini akan menghasilkan efek positif terhadap pertumbuhan ekonomi rakyat.
"Dengan adanya pembangunan infrastruktur ini, juga jadi bukti jika pemerintah hadir di tengah-tengah masyarakat. Namun seperti di banyak kesempatan lainnya. mengingatkan pentingnya bagi masyarakat untuk menjaga dan merawat hasil pembangunan. Bagi Wabup, pembangunan yang tidak diikuti dengan komitmen untuk merawat hasilnya, maka pada akhirnya akan berakhir sia-sia,"ujarnya.
Lanjut Wabup, kita tentu ingin fasilitas jalan ini bisa dipakai untuk jangka waktu yang panjang supaya kemanfaatannya bisa kita rasakan lebih lama. Untuk itu saya imbau kepada masyarakat agar sama-sama menjaga jalan ini. Misalnya saja dengan mengawasi maksimal tonase kendaraan yang melintas, agar seluruh warga desa menanamkan rasa memiliki jalan supaya timbul rasa bertanggungjawab untuk menjaganya.
"Tak hanya perihal merawat dan menjaga hasil pembangunan, Wabup juga mengingatkan supaya warga sebagai pengguna jalan memperhatikan keamanan dalam berkendara.
Jalan yang mulus jangan malah menjadi godaan bagi kita untuk kebut-kebutan. Ini penting sekali, karena keamanan dalam berkendara akan berpengaruh pada kenyamanan para pengguna jalan. Apalagi kontur jalan di sini berkelok-kelok. Jangan sampai ada korban kecelakaan karena kelalaian kita, papar Adlin Tambunan.
Wabup juga mengapresiasi warga Kotarih yang telah menyukseskan program vaksinasi. Hal ini, tuturnya, dibuktikan dengan angka capaian vaksinasi yang sudah menembus angka 100%, bahkan untuk vaksin tahap II telah mencapai 70%. Wabup juga berterima kasih atas partisipasi masyarakat pada vaksinasi merdeka anak yang hanya dalam waktu seminggu dapat menyentuh 50% sasaran.
"Semoga capaian Kecamatan Kotarih bisa ditiru oleh kecamatan-kecamatan lain dan target vaksinasi untuk skala kabupaten mampu tercapai sesegera mungkin,"pungkasnya.
Sementara Sariman Barus mewakili warga setempat mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pemkab Sergai atas pembangunan fasilitas jalan yang melewati desanya. Petani berusia 70 tahun ini mengaku, sejak lama bermukim di Dusun 1 Desa Sialtong, baru kali ini dia menikmati kondisi jalan yang mulus.
"Pembangunan fasilitas jalan ini tentu akan berdampak besar terhadap perekonomian warga,"katanya.
Ia menyebut, adapun pembangunan ruas jalan ini bersumber dari dana Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) yang pembangunannya mulai dari jalan Simpang Kotarih sampai dengan Hutagaluh sepanjang 3.707 M x 3.5 M.
"Acara syukuran ini kemudian dilanjutkan dengan pemotongan pita dan dirangkaikan dengan potong tumpeng serta kegiatan ramah tamah,"tutupnya.
Acara tersebut turut dihadiri oleh OPD terkait, Camat Kotarih, Kapolsek Kotarih dan 11 Kepala Desa di wilayah Kecamatan Kotarih.
Bupati Sergai Minta Jangan Panik, Penyakit LSD Bisa Sembuh
INHILKLIK.COM, SERGAI - Maraknya informasi tentang Penyakit Mulut dan Kaki (PMK).
Pemkab Sergai Tata Ibu kota Lewat Pembangunan Infrastruktur Jalan
INHILKLIK.COM, SERGAI - Upaya Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Pemkab Serga.
Sekdakab Sergai Launching Inovasi Kepiting 3 M
INHILKLIK.COM, SERGAI - Bupati Serdang Bedagai (Sergai) H. Darma Wijaya melalui .
Rakorwil APKASI Digelar, Fokus Tingkatkan Kerja Sama Antar Daerah
INHILKLIK.COM, SERGAI, - Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) Asosiasi Pemerintah.
Bupati Sergai Tandatangani MoU Peningkatan Kualitas SDM
INHILKLIK.COM, MEDAN - Sebagai upaya dalam meningkatkan kualitas sumber daya man.
Tuan Rumah Rakorwil APKASI se-Sumut, Sergai Lakukan Berbagai Persiapan
INHILKLIK.COM, SERGAI - Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai (Pemkab Sergai) aka.