MENU TUTUP

Minim Destinasi Wisata, Masyarakat Pilih Mal untuk Mengisi Waktu Libur Lebaran

Ahad, 14 April 2024 | 13:15:39 WIB
Minim Destinasi Wisata, Masyarakat Pilih Mal untuk Mengisi Waktu Libur Lebaran

INHILKLIK - Beberapa mal yang ada di Kota Pekanbaru seperti SKA Mal, Living World Pekanbaru, Transmart Pekanbaru, dan Mal Ciputra Pekanbaru terus dipadati pengunjung sepanjang libur lebaran.

Memasuki lebaran ke-4 idulfitri 1445 H, masyarakat baik yang berasal dari Kota Pekanbaru ataupun dari luar ibukota Provinsi Riau memilih mal untuk mengisi waktu libur.

Loading...

“Di Pekanbaru ini tidak banyak yang bisa dikunjungi, pasti ujung-ujungnya ke mal. Apalagi waktu libur gini, orang mau liburan sama keluarganya ke tempat yang adem ya di mal biasanya,” jelas Fira, salah satu pengunjung di SKA Mal, Sabtu (13/04/2024).

Selain sejuk, lengkapnya fasilitas yang ada di mal juga menjadi alasan masyarakat datang saat libur lebaran.

“Di mal ni kan ada banyak tempat. Tempat makan ada, tempat main anak juga ada, tempat belanja juga ada. Apalagi di Mal SKA lengkap tempat belanjanya. Jadi kalau yang bawa anak bisa sambil belanja, anaknya bisa pergi main,” cakap Lena kepada wartawan

Masyarakat juga merasa setiap tahunnya selama lebaran, tempat yang selalu dikunjunginya adalah mal dan selalu diramaikan oleh pengunjung.

“Kalau pas libur gini, yang paling susah dicari itu tempat parkir apalagi yang bawa mobil. Tadi saya cari parkir sampai keliling akhirnya dapat di bagian bawah, basement,” tutup Lena.**



Loading...

[ Ikuti Terus InhilKlik Melalui Media Sosial ]







InhilKlik.com
di Google+
Berita Terkait +
TULIS KOMENTAR +
Loading...
TERPOPULER +
1

PSI Buka Pendaftaran Cabup dan Cawabup Inhil di Pilkada 2024

2

Daftar ke PDIP, Bakal Calon Bupati Inhil H Ferry: Dengan Gotong Royong Kita Akan Memenangkan Pilkada

3

Pimpinan Ponpes Daarul Rahman Kateman Nyatakan Siap Maju di Pilkada Inhil

4

HIPMI Inhil Akan Gelar Muscab ke VIII, Andi Darma Taufik Dipercaya Sebagai Ketua Panitia

5

Team Unit Pidum Sat Reskrim Polres Sergai Berhasil Ungkap Pelaku Curat di Toko MR. D.I.Y

6

DPD PKS Inhil Akan Usung H Dani M Nursalam Calon Bupati Inhil 2024-2029

7

Zoefri Arie Harahap Ambil Formulir Calon Wakil Bupati Sergai di PDIP dan Demokrat