Apresiasi Pelanggan Setia, PLN Icon Plus Sumbagteng Gelar Nobar CONI Iconnet

PEKANBARU – Sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan setia Iconnet, PLN Icon Plus SBU Regional Sumatera Bagian Tengah (Sumbagteng) menggelar acara "Nonton Bareng (Nobar) CONI Iconnet", di Bioskop Cinepolis Living World (LW) Pekanbaru, Kamis (16/5/2024).
General Manager PLN Icon Plus SBU Sumbagteng, Bahru Rodi Ilmawan mengatakan, PLN Icon Plus terus berkomitmen mendorong peningkatan dan menambah layanan-layanan baru sesuai dengan kebutuhan pelanggan.
"Tidak berhenti sampai dengan penambahan produk baru, Iconnet juga terus berkomitmen untuk dapat selalu menemani pelanggan dalam bertransformasi di era digital sekarang ini," sebut Bahru kepada media, Ahad (19/5/2024).
Salah satunya adalah event Nonton Bareng CONI Iconnet. "Kami berusaha tidak hanya sebagai penyedia layanan, tetapi juga mitra dalam perjalanan pelanggan kami," ucap Bahru.
Nonton bareng ini, jelasnya, merupakan ungkapan terima kasih dari Iconnet terhadap kesetiaan NetICON yang telah setia memakai Iconnet.
"Jadi ini wujud nyata dari komitmen kami untuk memperkuat hubungan dan menciptakan pengalaman positif bagi NetICON," ungkap Bahru.
Dalam kesempatan itu, dia mengajak seluruh pelanggan atau NetICON bisa memanfaatkan aplikasi MyICON+.
Dia lantas menyampaikan pesan Direktur Utama PLN Icon Plus, Ari Rahmat Indra Cahyadi, bahwasanya Aplikasi MyICON+ memberikan kemudahan bagi pelanggan untuk mengakses Iconnet.
"Karena Iconnet kini hadir dengan berbagai fitur yang akan memenuhi semua kebutuhan internet NetICON dalam satu genggaman," pungkas Bahru.
Dalam pada itu, Neticon sangat antusias dalam mengikuti acara nonton bareng, bahkan pelanggan juga merasa puas menggunakan internet Iconnet karena jaringan bagus.
Salah seorang di antaranya Hamidi Sukron yang sudah berlangganan Iconnet hampir dua tahun, dia menyatakan puas menggunakan Iconnet.
"Jaringan bagus, dan layanan juga bagus. Untuk itu, tingkatkan lagi Wifi dan tingkatkan juga keandalannya agar semakin lebih baik lagi," ujar Hamidi. ***
Bantuan 164.650 kg Pupuk Untuk 16 Kelompok Tani, Wabup Sergai: Terima Kasih PT. PP Lonsum
SERGAI,Inhilklik.com,- Wakil Bupati Serdang Bedagai (Wabup Sergai) H. Adlin Tamb.
Minim Kapasitas Produksi, Industri Kelapa Terpaksa Kurangi Karyawan
INHILKLIK - Penurunan produksi kelapa akibat kemarau tahun lalu ditambah dengan bebasnya ekspor k.
Coffee Morning Pemuda Inhil Pekanbaru & Yayasan Riau Gemilang New Bahas Program Kedepan
INHILKLIK, Pekanbaru - Sabtu, 04 Januari 2025 bertempat di Kopi Kayo Jl.Ronggowarsito, Pengurus P.
Ekspor Kelapa Bulat Picu Kelangkaan Kelapa
INHILKLIK - Maraknya ekspor kelapa bulat dari Indonesia ke negara-negara seperti China, Vietnam, .
Deklarasi Pemuda Inhil Pekanbaru Berlangsung Semarak
INHILKLIK - Pemuda Inhil Pekanbaru (PIP) laksanakan Deklarasi di Pekanbaru pada tanggal 28 Desemb.